Tuesday, January 4, 2011

TIPS INBOX EMAIL TIDAK DIPENUHI NOTIFICATION FACEBOOK

Artikel kali ini penulis ingin menulis artikel yang ringan-ringan. Ringan tapi bermanfaat daripada berat tapi musingin kepala atau ngelantur tapi ga ada juntrungannya. Contohnya tips ringan ini aja Tips Inbox email tidak dipenuhi notification facebook. Hal sepele ini terkadang ngerepotin karena inbox email kita penuh oleh pemberitahuan facebook dan membuat kita repot untuk menghapusnya.


Bagi sobat yang email pribadinya dijadikan akun facebook tentunya mengalami hal diatas. Rutin ngapusin email sacara periodik. Sepele sih tapi bila ada email lain yang penting maka akan sulit terlihat di inbox. Bagi sobat yang ingin menghentikan kiriman email dari dari facebook caranya gampang aja dan bisa mengikuti tips di bawah ini.

Oya, selain itu sobat juga bisa memilih kiriman email pemberitahuan mana saja yang boleh masuk Inbox.

Tips Mengatur Notification Inbox di Facebook :

1.      Silahkan Masuk ke akun Facebook anda
2.      Klik menu "Account" dipojok kanan atas monitor,
3.      Klik Menu "Account Setting".
4.      Selanjutnya klik tabmenu "Notifications".
5.      Periksa mulai dari list "facebook" sampai "Other Apps".
6.      Pilih dan hilangkan tanda ceklist pada pilihan pengiriman notifications facebook sesuai keinginan Anda khususnya pada box email .
7.      Terakhir, Klik "Save Changes".


Mudah sekali bukan? Semoga tips ringan ini bisa bermanfaat dan sedikit membantu kesulitan rekan-rekan Facebooker... :)

Silahkan baca artikel menarik lainnya :
Kelebihan Windows 7 dari Xp dan Vista
Tips membuat artikel yang bermanfaat
Facebook vs Faceporn
Tips menjaga keamanan password
Tips mengatasi virus Rontokbro
Google TV inovasi terbaru dari Google

No comments:

Post a Comment