Tuesday, May 18, 2010

MAINAN-MAINAN CANGGIH DI TAHUN 2010

Beberapa Mainan-mainan  canggih di Tahun 2010 di bawah ini membuat saya terpesona. Mainan Paling Klasik sampai era modern ini adalah Mainan Mobil-mobilan. Salah satunya mobil remote control keluaran Takara ini dapat berjalan vertikal di tembok, atau bahkan berjalan terbalik di bawah permukaan meja. Dan tentu saja, mobil remote controll ini juga bisa berjalan normal seperti biasa.

 

Bagi anda yang menyukai tanaman tapi tidak suka menyiram mungkin bisa mencoba tanaman yang satu ini. Pekoppa Plant adalah tanaman (mainan) yang dibuat untuk dirawat oleh orang-orang yang kesepian. Tanaman ini dapat berinteraksi dengan pemiliknya dengan cara menggangguk, menggeleng, dan menggerakkan daunnya.


Solar Toy Bangunan Kit dari Owikit
Mainan ini adalah sebuah 6-in-1 Solar Gedung Kit, yang dikembangkan oleh OWIKits. Kit meliputi 21 komponen yang satu dapat dengan mudah disatukan untuk mendapatkan solar-powered beberapa mainan seperti airboat, mobil, anak anjing, dan anjing berjalan. Ini adalah cara yang hebat untuk mendidik macam tentang energi alternatif, karena mereka mendapatkan perubahan untuk benar-benar merasakan dan memahami apa energi hijau. Kit menampilkan panel surya, motor kecil dan sebuah koleksi snap-bersama bagian, yang dapat dikombinasikan untuk membuat mainan yang berbeda.



Bagi anda yang lebih menyukai memelihara binatang dibanding tanaman, mungkin FurReal Golden Retriever akan lebih tepat untuk anda. Tidak seperti Aibo yang masih benar-benar berbentuk robot, FurReal Golden Retriever adalah robot anjing yang memiliki fisik dan perilaku persis seperti anjing. Anjing ini juga memiliki “daging”, kulit, serta bulu yang persis seperti anjing sungguhan. Dibanding Aibo, anda akan lebih merasa memelihara anjing sungguhan apabila anda memelihara FurReal Golden Retriever ini.



Ternyata perkembangan mainan jaman sekarang semakin menuju sistem robotik. Sungguh luar biasa. Semoga perkembangan mainan ini bisa menuju arah positif, khususnya tetap menunjang kreatifitas.

pameran mainan jepang
mau bernostalgia di era 80-90? silahkan baca :

No comments:

Post a Comment